Pembinaan Tenaga Pendidik RA, MI, MTs dan MA Se-Kecamatan Pangandaran

berita

Masa darurat covid belum berakhir, bahkan saat ini Kabupaten Pangandaran berada dalam zona kuning. Itu artinya, kecil kemungkinan untuk melakukan pembelajaran tatap muka langsung di kelas. Maka dari itu pembelajaran mau tidak mau harus dilakukan secara daring. Hanya saja jika dilakukan pembelajaran secara daring memiliki beberapa kekurangan, di antaranya sulit tercapai ketuntasan KI/KD karena berbagai hal. Untuk itu diperlukan strategi pembelajaran yang setidaknya memiliki target tertentu, tidak asal melakukan kegiatan daring. Strategi belajar ini diawali dengan peningkatan kualitas para pengajar dalam pembelajaran daring khususnya.

Menyikapi hal tersebut, Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pangandaran menyelenggarakan acara Pembinaan Pegawai di lingkungannya. Guna menghindari kerumunan masa, kegiatan dibuat dengan pembagian jadwal tiap kecamatan. Untuk Kecamatan Pangandaran dilaksanakan hari Rabu, 8 Juli 2020. Acara ini dihadiri sekitar 102 orang tenaga pendidik PNS dan Non PNS Sertifikasi dari mulai tingkat RA sampai MA.

Dalam acara ini hadir Kepala Kantor Kementerian Agama Pangandaran, H. Cece Hidayat didampingi oleh Dr. H. Supriana, M.Pd (Kasubag TU) dan H. Nana Supriatna, S.Ag, MA (Kasi Penma KSKK dan GTK).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *